Sudinpora Jakpus Buka Turnamen Bela Diri di GOR Senen
Suku Dinas Pemuda dan Olahraga (Sudinpora) Jakarta Pusat hari ini membuka turnamen bela diri tingkat kota di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Senen.
Selain untuk persiapan lokal, kita juga siapkan para atlet menuju Pekan Olahraga Nasional
Kegiatan tersebut digelar untuk mempersiapkan para atlet bela diri menghadapi Pekan Olahraga Pelajar tingkat DKI Jakarta.
"Selain untuk persiapan lokal, kita juga siapkan para atlet menuju Pekan Olahraga Nasional. Semoga mereka bisa berkontribusi buat DKI Jakarta," ujar Tedi Cahyono, Kepala Sudinpora Jakarta Pusat di lokasi, Jumat (19/10).
Mengenal Lebih Dekat Achmad Hulaefi, ASN DKI Peraih Medali Asian GamesIa menjelaskan, turnamen ini akan diikuti 600 peserta dari tingkat SD, SMP hingga SMA untuk cabang bela diri Kempo, Karate, Wushu dan Pencak Silat. Pelaksanaan acara sendiri dimulai dari 18-21 Oktober 2018 nanti
"Pemenang akan mendapatkan medali dan penghargaan kita serta
pembinaan lebih lanjut," tandasnya.